Muhis
Muhis
  • Feb 11, 2021
  • 9392

Dandim Kulon Progo Pimpin Acara Tradisi Pindah Satuan

Dandim Kulon Progo Pimpin Acara Tradisi Pindah Satuan
Dandim Letkol Inf Yefta Sangkakala memimpin acara tradisi pindah tugas anggota Kodim Kulon Progo. (Ft. Dim0731)

KULON PROGO - Dandim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Yefta Sangkakala, S.Sos memimpin acara tradisi pelepasan pindah satuan anggota Kodim 0731/Kulon Progo yang beralih tugas ke Korem 071/Wijaya Kusuma. 

Acara tradisi tersebut berlangsung pada Kamis (11/2/2021) dan diikuti oleh seluruh Pasi dan Danramil serta perwakilan anggota masing-masing Koramil jajaran Kodim Kulon Progo.

Anggota yang pindah satuan kali ini yakni Bamin Tuud Koramil 004/Samigaluh atas nama Serma Rianta.

Dandim 0731/Kulon Progo mengatakan, pindah satuan bukan hal baru dalam kehidupan prajurit dan pasti dialami oleh semua prajurit. Olehnya itu, pindah tugas adalah hal yang biasa terjadi di tubuh TNI AD. Pasalnya, alih tugas dilaksanakan sesuai perkembangan dan kebutuhan organisasi, sekaligus upaya pimpinan dalam meningkatkan kemampuan dan kualitas prajurit secara optimal sesuai dinamika dan tantangan yang semakin kompleks.

"Yang perlu dipahami tentang alih tugas yaitu harus mengenal lingkungan secara utuh disatuan baru sehingga bisa segera menyesuaikan dan mengetahui peran dan tugas, " ujar Letkol Inf Yefta Sangkakala.

Masih menurut Letkol Inf Yefta Sangkakala, seorang prajurit harus senantiasa ditempatkan dimana saja. Terlebih tugas prajurit ke depan kian sulit dan berat karena itu harus disikapi secara totalitas dalam pengabdian dengan memegang teguh pada Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan delapan Wajib TNI serta berserah diri pada Tuhan Yang Maha Esa. (Pendim0731/Muhis)

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU